8 Premi Asuransi Mobil Termurah Di Indonesia

Premi Asuransi Mobil Termurah – Besaran premi merupakan salah satu pertimbangan dalam memutuskan asuransi mobil mana yang ingin dibeli. Hal ini tentunya berdasarkan kebutuhan dan kemampuan anggaran setiap calon peserta asuransi.

Tetapi, jangan tergiur harga premi asuransi mobil termurah yang tampak menarik sebelum mengetahui pasti dasar penentuannya. Karena, bisa jadi suatu mobil yang sama, memiliki premi berbeda disebabkan faktor lain.

Faktor Penentu Besaran Premi

Besaran premi suatu asuransi, termasuk mobil, tidak dapat dipatok sama rata. Ada berbagai pertimbangan dalam menentukan jumlah yang harus dibayar. Pertimbangan pertama adalah pilihan jenis asuransi yang terbagi menjadi 2, yaitu Total Loss Only (TLO) dan all risk.

Premi Asuransi Mobil Termurah

Premi untuk TLO lebih rendah karena jenis tersebut hanya menerima klaim pada mobil dengan kerusakan parah atau sekitar 75% ke atas. Asuransi TLO merupakan pilihan bagus jika mobil berada di wilayah yang rawan banjir. Salah satu contohnya adalah Jakarta yang per Januari 2020 saja sudah ada 157 kelurahan terkena banjir.

Sementara pada jenis all risk, kerusakan kecil, besar, hingga kehilangan dapat ditanggung. Asuransi all risk memiliki kemungkinan klaim lebih sering sehingga preminya pun lebih tinggi.

Jika merasa berada di wilayah yang lalu lintasnya padat, apalagi dengan pengguna jalan yang kurang disiplin, asuransi ini bisa dipertimbangkan.

Premi asuransi juga mempertimbangkan kondisi dan harga jual mobil pada saat itu, serta wilayah operasional mobil yang terbagi menjadi 3. Wilayah I meliputi Sumatera dan Kepulauan di sekitarnya dan Wilayah II meliputi DKI Jakarta, Banten, dan Jawa Barat. Sementara di luar kedua wilayah tersebut disebut Wilayah III.

Selain itu, banyaknya perluasan pertanggungan yang diambil di luar polis standar juga mempengaruhi penambahan biaya. Perluasan ini biasanya berupa penambahan sebab-sebab kerusakan yang bisa menjadi alasan klaim. Misalnya kerusuhan, terorisme, hingga bencana alam.

Daftar Produk Perusahaan Asuransi dengan Premi Asuransi Mobil Termurah

Seperti diketahui, banyak hal yang mempengaruhi besaran premi. Maka, untuk menentukan premi asuransi mobil termurah perlu ditetapkan kriteria yang sama terlebih dulu.

Disini dipilih asuransi all risk tanpa perluasan pertanggungan. Mobil yang diasuransikan adalah keluaran tahun 2015 dengan harga Rp150.000.000,- dan berada di Wilayah II. Berikut daftarnya:

1. Kresna Insurance (Asuransi Mobil Comprehensive)

Pada asuransi dari Kresna ini, mobil yang diasuransikan harus berusia 6 tahun atau kurang. Terdapat layanan bengkel resmi, garansi dari bengkel, dan layanan perbaikan cepat. Asuransi ini juga menyediakan suku cadang asli. Selain itu, untuk kejadian kecelakaan, terdapat layanan derek angkut sebesar 0,5%.

Tingkat premi utama yang diberikan oleh Kresna Insurance adalah sebesar 2,47%. Sehingga dari harga Rp150.000.000,-, premi yang harus dibayar adalah Rp3.705.000,- per tahunnya dengan frekuensi pembayaran tahunan. Sementara untuk biaya risiko sendiri, dipatok Rp300.000,- per kejadian.

2. Asuransi Simas Insurtech (Simas Mobil Standard (COM))

Sama seperti Kresna, Simas Insurtech juga memberikan tingkat premi utama sebesar 2,47%. Hanya saja, asuransi satu ini hanya menerima mobil dengan usia maksimal 5 tahun.

Ada biaya risiko sendiri sebesar Rp300.000,- per kejadian kerusakan sebagian dan 5% untuk kasus kerusakan total dan kehilangan. Risiko yang dijamin adalah kecelakaan, kejahatan, pencurian, kebakaran hingga sambaran petir. Selain di darat, asuransi ini juga menanggung kecelakaan yang terjadi selama dalam penyeberangan resmi.

3. KB Insurance Indonesia (Asuransi Mobil Comprehensive)

Memiliki pertanggungan yang tidak jauh berbeda dengan standar asuransi mobil lain, KB Insurance Indonesia memiliki keunggulan dalam batasan usia mobil. Di sini, mobil dengan usia sampai 10 tahun masih bisa diasuransikan.

Tingkat premi utama juga masih di angka 2,47%. Namun terdapat tambahan biaya admin sehingga total premi seluruhnya adalah Rp3.733.000,- Kemudian terdapat biaya risiko sendiri sebesar Rp300.000,- per kejadian dalam setiap klaim.

4. Asuransi MAG (MAGNA Mobil (COM))

MAGNA Mobil juga memberikan jaminan standar seperti kerusakan sebagian, kerusakan total, dan kehilangan. Asuransi dapat menanggung mobil berusia hingga 8 tahun dengan harga maksimal 1,5 miliar rupiah. Selain itu, asuransi dari MAG ini memiliki lebih dari 300 rekanan.

Dari segi tingkat premi utama sebenarnya tidak berbeda dengan beberapa pilihan di atas, yaitu 2,47%. Tetapi terdapat tambahan biaya admin sehingga preminya menjadi Rp3.742.000,-.

Biaya risiko sendiri berbeda-beda menurut kasusnya. Untuk kerusakan sebagian ditetapkan Rp300.000,- per kejadian dan untuk kerusakan total adalah 5% dari nilai pertanggungan. Sementara untuk kasus pencurian oleh supir sendiri, peserta dikenakan biaya 20%.

5. ACA Asuransi (Asuransi Mobil Comprehensive)

Dengan premi Rp3.742.000,-, ada pilihan lain yaitu Asuransi Mobil Comprehensive dari ACA. Namun, keunggulannya adalah pada banyaknya rekanan yang mencapai lebih dari 400 rekanan. Di sisi lain, ACA kurang unggul di usia maksimal mobil yang hanya 7 tahun.

Biaya selain premi yaitu risiko sendiri tidak berbeda dengan yang lain yaitu Rp300.000,- per kejadian. Sementara untuk kasus kecurian, dikenakan biaya 10% dari nilai klaim.

6. Adira Insurance (Autocillin Comprehensive)

Asuransi dari Adira juga memberikan layanan bengkel resmi sebesar 0,25% dan perbaikan cepat. Jaminan risiko yang termasuk dalam asuransi ini di antaranya tabrakan, pencurian, kebakaran, dan petir.

Asuransi ini memberikan tingkat premi utama yang sedikit lebih tinggi, yaitu 2,52%. Ditambah dengan biaya admin, total premi yang harus dibayar setiap tahun adalah Rp3.830.000,-. Peserta dapat memperpanjang pertanggungan jika masa berlaku selama 1 tahun telah habis.

7. Asuransi Kendaraan Bermotor MSIG (All Risk)

MSIG memberikan premi utama sebesar 2,67% atas asuransi all risk-nya. Ditambah dengan biaya materai, total premi yang harus dibayar adalah Rp4.011.000,-. Dengan biaya ini, MSIG menerima mobil dengan usia maksimal 10 tahun.

Asuransi ini menawarkan fitur biaya transportasi selama 5 hari maksimal Rp500.000,-. Kemudian ada risiko pencurian oleh pengemudi dan layanan bengkel resmi. Sementara jumlah rekanan yang dimiliki sekitar lebih dari dari 100 buah.

8. ACA Asuransi (Otomate Smart)

Selain memberikan pertanggungan kecelakaan dan kehilangan, Otomate Smart juga memasukkan tanggung jawab hukum pihak ketiga (TJH III) ke dalam paketnya. TJH III ini memiliki nilai manfaat sebesar Rp25.000.000,-. Asuransi dari ACA ini juga memiliki lebih dari 400 rekanan. Untuk mendaftar asuransi ini, mobil harus berusia maksimal 7 tahun.

Dengan jaminan tersebut, Otomate Smart menetapkan tingkat premi utama sebesar 2,73%. Ada tambahan biaya admin yang juga harus dibayar. Sehingga dengan harga mobil seperti di atas, total premi adalah sekitar Rp4.132.000,-.

Daftar produk perusahaan asuransi dengan premi asuransi mobil termurah di atas sangat mungkin berubah beberapa waktu ke depan. Hal ini disebabkan dinamisnya perjalanan dunia asuransi. Namun, dengan melihat daftar tersebut, akan didapatkan gambaran secara umum sebagai pertimbangan awal dalam memilih.

Referensi: