Cara Penggemukan Sapi Potong Dalam Teknologi Peternakan Jepang

Bicara soal rahasia terbaik cara penggemukan sapi potong, jelas tak salah bila kita bicara soal negeri Sakura. Status raja dari industry daging sapi terbaik di dunia memang dikuasai oleh Jepang. Dengan dinobatkannya daging sapi wagyu sebagai daging sapi dengan kualitas terbaik di dunia, tak salah memang bila tahta tersebut dikuasai oleh Jepang. Meski sebenarnya Jepang sendiri masih membutuhkan impor sapi demi memenuhi kebutuhan daging sapi nasionalnya.

Cara Penggemukan Sapi Potong Dalam Teknologi Peternakan Jepang
Cara Penggemukan Sapi Potong Dalam Teknologi Peternakan Jepang

Permintaan yang tinggi terhadap daging wagyu membuat Jepang menerapkan ekspor untuk daging sapi wagyu meski belum mampu memenuhi kuota dalam negeri. Produksi daging sapi Jepang mencapai 47 % dari total kuota, dengan angka 45 % dari total produksi itu sendiri merupakan jenis wagyu. Meski tidak mampu memenuhi kuota, dalam satu tahun tak kurang dari puluhan ton daging wagyu di ekspor ke seluruh penjuru dunia.

Baca juga : Teknik Dasar Memahami Fermentasi Pakan Kambing

Harga daging sapi wagyu yang mencapai angka $400 perkilonya di pasar internasional. Bandingkan dengan harga daging lokalan di Indonesia yang hanya berada di kisaran 100 ribuan perkilonya. Gap yang cukup besar bukan? Bukankah jadi penasaran apa rahasia kenapa harga daging sapi wagyu bisa menjadi demikian menjulang?

Rahasianya terletak pada karakter dagingnya. Daging sapi wagyu memiliki pola marble lemak yang sangat baik. Lemak seperti meresap dalam serat daging dan akan lumer membasahi daging tepat ketika Anda olah. Hasilnya daging akan terasa berkali lipat lebih gurih dan empuk dengan sangat sempurna, bahkan ketika dimasak matang.

Jenis sapi Japanesse Black, sumber dari daging sapi wagyu memang secara genetic memiliki karakter daging semacam ini. Disempurnakan dengan beragam proses strain sehingga menghasilkn kualitas daging terbaik. Beberapa jenis lain seperti sapi lain Japanese brown, Japanese shorthorn dan Japanese polled juga memiliki pola marble lemak dan tetap tergolong wagyu, tetapi tidak menjadi kualitet terbaik sebagaimana jenis Japanesse black.

Lalu bagaimana Cara Penggemukan Sapi Potong peternakan Jepang dalam menjalankan proses penggemukan? Adakah perlakukan berbeda yang diterapkan sistem peternakan Jepang dalam melakukan penggemukan sapi potong mereka. Masyarakat Jepang mengenal tiga metode dalam melakukan penggemukan sapi potong. Dan ketiga cara tersebut adalah :

  1. Pengandangan
    Cara Penggemukan Sapi Potong Cara pertama ini memang cara klasik dalam menghasilkan daging berkualitas dan berkuantitas. Pakan yang 100% terjaga dan aktivitas yang dibatasi membantu sapi menghasilkan daging sesuai rencana. Sapi dikandangkan secara individual dalam sket-sket di dalam kandang tertutup, dan membiarkan sapi hidup sepenuhnya dalam kandang sampai siap potong. Kandang dibuat bisa dibuka tutup dindingnya untuk mengantisipasi musim dingin dimana suhu bisa sangat rendah dan musim panas ketika suhu menjadi tinggi.
  2. Pakan
    Pakan yang diberikan cenderung disesuaikan dengan perkembangan musim. Makanan di musim dingin cenderung bersifat menghangatkan, bahkan kadang mereka mendapat asupan beer untuk membantu menghangatkan badan dan meningkatkan nafsu makan. Sedang pada musim panas, beberapa makanan diberi sari buah untuk meningkatkan daya tahan tubuh karena musim panas membuat tubuh sapi lebih rentan penyakit.

    Pola makan sapi pada umumnya adalah silase, hay, hijauan dan konsentrat. Mereka juga mendapat asupan vitamin penambah selera makan yang ditambahkan pada minuman atau malah meminum sejenis jamu penambah selera makan. Kebanyakan pakan merupakan perpaduan energi, lemak dan protein dengan kadar zat besi dan magnesium tinggi, demi bisa menghasilkan daging dengan warna merah.
  3. Perawatan
    Cara Penggemukan Sapi Potong untuk meningkatkan produksi, mereka dikebiri secara khusus dengan tekonologi canggih. Ini membantu mereka tidak mengalihkan energi mereka untuk birahi. Tetapi sebelum itu, sapi jantan sudah disedot spermanya setidaknya 3 -4 kali tepat ketika usia mereka 13 bulan untuk kemudian sperma ini disimpan dalam bank sperma.

    Mereka mulai digemukan pada usia 14 bulan dan mulai dipotong ketika mencapai berat 700 kg untuk jenis Japanesse Black ketika berusia 27 bulan. Selama masa ini fokus penggemukan terletak pada pakan. Kadang mereka diberi terapi treadmill untuk membantu menciptakan otot yang lebih kuat, terutama di musim dingin untuk sekalian memberi efek hangat.
    Kebersihan kandang menjadi prioritas utama dengan metode pembersihan yang terpadu dalam teknologi yang canggih. Setiap 2 minggu, sapi di keluarkan, dipijat satu demi satu dan di gembalakan sesaat di lahan dimana rerumputannya sengaja ditanam sendiri supaya sesuai dengan standar konsumsi. Sapi akan di pijat dengan sikat jerami yang diyakini membantu penyebaran lemak dalam daging. Sementara itu kandang akan dibersihkan secara manual untuk menghilangkan kotoran yang tersembunyi.

Itulah daftar metode yang dilakukan peternak Jepang dalam menghasilkan daging sapi wagyu yang legendaries tersebut. Jelas pendekatan yang berbeda dengan pendekatan Indonesia dalam menerapkan cara penggemukan sapi potong.

Sumber gambar : sakadoinvestasi.wordpress.com