Wisata Edukasi Terbaik Di Taman Pintar Jogja

Wisata Edukasi Terbaik Di Taman Pintar Jogja
Wisata Edukasi Terbaik Di Taman Pintar Jogja

Sebagai kota pelajar tak ayal memang kota ini membutuhkan sebuah wahana khusus taman wisata yang merefleksikan aspek edukasi dan pencerdasan. Dari sanalah lahir ide untuk membangun sebuah wahana edukasi modern yang sesuai dengan kebutuhan anak-anak yang kemudian menjadi cikal bakal berdirinya Taman Pintar Jogja.

Sejak awal berdirinya, Taman Pintar Jogja ini memang bertujuan membangun kecintaan anak-anak dan usia remaja terhadap dunia teknologi dan pengetahuan. Memberi mereka metode memahami keilmuan dengan cara yang lebih mudah.

Untuk mendukung konsep inilah seluruh bangunan dalam kompleks Taman Pintar Jogja ini dibangun dengan menghadirkan konsep pengenalan teknologi dan pengetahuan praktis. Bagaimana teknologi bisa menjadi sebuah permainan yang menyenangkan dan bisa diimplementasikan menjadi sebuah sarana modern yang membantu aktivitas manusia.

Mulai dari area playground dimana buah hati Anda akan dimanjakan dengan beragam permainan unik yang berbasis teknologi praktis. Mulai dari parabola berbisik, dinding berdendang, forum batu, sistem katrol, sektrum cahaya yang memberi pengenalan sederhana sekaligus menyenangkan mengenai bagaimana cara kerja ilmu fisika sederhana dalam perangkat simpel yang mudah mereka gunakan.

Beberapa wahana lain di area playground lebih mengetengahkan konsep perkenalan Indonesia, seperti wahan Gong perdamaian, desaku permai, tapak presiden, rumah batik, rumah gerabah, wahana bahari dan beberapa wahana lain.

Dalam Taman Pintar Jogja terdapat 4 gedung utama yang memiliki konsep edukasinya masing-masing. Diawali dari gedung PAUD yang mengetengahkan beberapa unsur edukasi untuk anak usia dini. Mulai dari beberapa permainan, perpustakaan, alat peraga dan arena petualangan, sampai ruang computer untuk perkenalan bagi anak usia dini.

Kemudian Anda bisa memasuki gedung oval sebagai salah satu gedung edukasi utama. Berposisi ditengah bisa dikatakan area gedung ini sebagai pusat aktivitas dari Taman Pintar Jogja. Anda perlu membayar sebesar Rp 10 ribu perkepala untuk memasuki pintu masuk gedung yang berupa gerbang akuarium besar dimana Anda bisa menjumpai aneka ikan air tawar berenang bebas di dalamnya.

Kemudian Anda akan disambut oleh raungan replika dinosaurus. Kawasan prasejarah ini meman sengaja diletakan di depan pintu gerbang untuk menyambut kedatangan pengunjung. Sebelum Anda memasuki area dome dimana Anda menjumpai area hall besar dengan beberapa peraga fisika praktis yang bisa Anda jajal langsung. Sebut saja generator Van De Graft, Whimsurt Machine dan masih banyak lagi. Terdapat pula peraga topografi Indonesia dan beberapa peraga teknologi sederhana lain.

Dari sini Anda bisa menaiki area lantai dua yang dipenuhi dengan beragam gambar, video, perangkat dan peraga mulai dari ilmu bumi, tenologi energi, teknologi konstruksi, teknologi telekomunikasi, teknologi nuklir, IT, sampai peraga-peraga lain terkait ilmu biologi, ilmu kesehatan dan masih banyak bidang keilmuan lain.

Di sisi lain dari gedung oval terdapat gedung kotak dimana Anda bisa melanjutkan petualangan edukasi Anda di sini. Terdapat sarana audio visual di lantai satu juga beberapa peraga teknologi lain yang bisa anda jumpai di sini. Mulai dari teknologi pangan, teknologi otomotif, teknologi penambangan juga peraga budaya dan warisan leluhur.

Di lantai tiga gedung kotak pihak pengelola menyediakan sarana edukasi yang menarik lainnya seperti 4D Cinema, wahana animasi dan zona Science and Technology terapan untuk tingkatan yang lebih tinggi, biasanya ditujukan untuk anak-anak remaja usia sekolah menengah.

Selepas Anda menjelajahi gedung oval dan gedung kotak, Anda bisa beranjak menuju gedung yang berada di sisi paling barat, yakni gedung memorabilia. Gedung yang berukuran lebih kecil dari ketiga gedung lainnya ini ditujukan untuk memamerkan benda-benda pribadi dari sosok tokoh penting baik itu dalam lokal Jogja maupun para presiden Indonesia.

Penjelajahan menarik bagi Anda yang haus akan dunia edukasi atau ingin mengenalkan dunia edukasi untuk si buah hati. Dengan berlokasi di area tengah kota Jogja, tepatnya di jalan Panembahan Senopati Anda tak perlu sulit menjangkaunya dari lokasi Anda. Lokasinya dekat dengan sentra pariwisata seperti Malioboro, Keraton dan Benteng Vredeburg. Bahkan pihak pemda menyediakan satu buah shulter bus trans tepat di depan kawasan Taman Pintar Jogja ini. -Tim Siap Bisnis-

Sumber gambar : www.yogyakarta.panduanwisata.id