Seputar Forex Trading; Hindari Kesalahan Trading Untuk Hasil Lebih Optimal

Seputar forex trading – Menghindari kesalahan dalam menjalankan forex trading adalah sesuatu yang mutlak bila kita bicara seputar forex trading. Karena kesalahan-kesalahan ini kerap kali menjadi awal kegagalan Anda dalam menjalankan transaksi dan membawa kerugian bagi akun forex trading Anda.

Seputar Forex Trading; Hindari Kesalahan Trading Untuk Hasil Lebih Optimal
Image : admiralmarkets.com

Sebelumnya kami sudah sempat memberi informasi terkait apa saja kesalahan yang bisa saja muncul pada saat Anda melakukan transaksi, dimana di katakan pula terdapat dua macam kesalahan seputar forex trading, yakni kesalahan teknis dan kesalahan dan metode transaksi.

Dan karena kami sudah mengulas soal kesalahan teknis seputar forex trading, maka kali ini kami akan membantu Anda mengenali berbagai varian kesalahan dari metode transaksi.

Anda perlu menghindari kesalahan-kesalahan tersebut untuk bisa mendapatkan hasil optimal dari forex trading dan menjadi sukses dengannya.

Adapun kesalahan dalam menerapkan metode transaksi adalah sebagai berikut :

Menjalankan overtrade
Overtrade adalah salah satu langkah transaksi yang bisa kami katakan nekad. Di sini Anda menggunakan lebih dari ½ dari jumlah uang dalam akun Anda untuk sebuah transaksi.

Bahkan menggunakan dua atu tiga lot dari uang senilai 10 lot saja sudah cukup beresiko meski Anda sudah memiliki prediksi dengan probabilitas di atas 90%.

Karena ketika Anda bertransaksi dengan lebih dari 1 lot, maka otomatis Anda juga nilai kerugian bila resiko terjadi akan berkali lipat sesuai kelipatan lot yang Anda ambil.

Menggeser kuncian tanpa pertimbangan matang
Menggeser kuncian adalah satu kebiasaan buruk para pelaku transaksi forex trading yang sebaikny Anda hindari. Karena bisa jadi Anda akan melepas peluang keuntungan Anda.

Biasanya trader menggeser kuncian untuk aksi tak profit mereka, melihat masih ada peluang, Anda menggeser secara impulsive take profit Anda.

Kadang langkah ini justru membuat Anda tidak pernah mencapai tak profit baru Anda, atau malah membuat Anda kehilangan kesempatan karena gerakan Anda kalah cepat dengan gerakan harga.

Jauh lebih bijak untuk menganalisa lebih dalam dan seksama untuk bisa menentukan target tak profit Anda sebaik mungkin dan tidak merubahnya lagi.

Tidak disiplin dengan rencana awal
Selalu kami sampaikan mulailah hari dengan analisa prediksi range gerakan dan tren hari ini, dan buatlah rencana trading dengan berdasar pada analisa Anda di awal tadi.

Di sini Anda memprediksikan momentum terbaik pada pasar dan merancang wktu-waktu tepat untuk memasuki pasar dan eksekusi terhadap harga.

Dengan rencana trading ini Anda juga akan menentukan seberapa besar target keuntungan Anda dan sejauh mana Anda bertoleransi terhadap volatile harga atau gerakan bolak balik pada tren harga yang masih sanggup Anda hadapi.

Dan tentu saja menaati dengan disiplin semua rencana yang Anda buat sendiri.

Membesarkan unsur gambling
Kebanyakan pelaku trading memang mau tidak mau memiliki kekuatan untuk menghadapi resiko yang besar dan tentu saja kemampuan untuk bersiap menghadapi yang terburuk. Sesuatu yang sebenarnya membuat forex trading menyerupai aktivitas berjudi.

Namun satu catatan penting untuk Anda, berjudi adalah sebuah aktivitas dimana unsur probabilitas menjadi satu-satunya kekuatan yang Anda andalkan dalam penilaian.

Sedang di sini Anda mempelajari sebuah ilmu yang memahami pola perilaku manusia, setiap data statistik yang menjadi dasar analisa sebenarnya tak lebih dari analisa perilaku manusia terhadap fenomena dan situasi terkait ekonomi makro.

Menjadi masalah ketika Anda lebih membesarkan unsure probalilitas belaka tanpa mendalami unsure analisa dengan matang baik itu analisa teknikal dan analisa fundamental.

Maka Anda sudah bermain secara gambling dimana keuntungan datang sekedar faktor luck. Dan seberapa besar faktor luck Anda hari ini? Tidak ada yang tau.

Mengabaikan kondisi Anda
Trading adalah aktivitas yang memakan banyak konsentrasi dan bukan permainan belaka. Jadi ketika Anda tidak yakin dengan kondisi tubuh Anda, kemampuan Anda berkonsentrasi atau saat ini Anda sedang cukup sibuk dan membuat Anda sedikit terburu-buru, jelas Anda tidak bisa melakukan transaksi.

Anda kembali mendapat gambaran seperti apa sebenarnya transaksi dalam forex trading dan bagaimana menjaga diri Anda tetap berhasil dengan forex trading.

Memahami kesalahan seputar forex trading akan membantu Anda menjadi lebih baik menjaga performa transaksi.