Kurang Dari 5 Menit, Cara Membuat Website Jualan Secara Mudah

Untuk bisa terlihat lebih terpercaya dan membuat pelanggan lebih yakin untuk membeli produk Anda, maka memiliki website toko online adalah salah satu hal wajib. Bagi Anda yang belum pernah melakukan hal ini, simak beberapa cara membuat website jualan secara mudah berikut ini!

Menentukan Jenis Bisnis Anda

Bisnis seperti apa yang ingin Anda bangun? Apakah itu di bidang fashion, kosmetik, makanan atau bidang lainnya? Sebelum membuat website jualan online, pastinya Anda harus menentukan terlebih dahulu jenis bisnis dan produk yang ingin Anda jual. Lakukan riset terlebih dahulu untuk memastikan niche yang Anda pilih memang sesuai dengan tren dan kebutuhan konsumen.

Menentukan Nama dan Logo Toko

Ketika membuat website jualan, Anda harus memasukkan nama domain dan logo toko. Meskipun terkesan sederhana dan simpel, nyatanya hal ini sangatlah penting karena bisa menentukan bagaimana brand Anda bisa diingat orang-orang.

Untuk nama domain, Anda bisa menggunakan nama yang mudah dieja dan diingat serta mengandung kata kunci bisnis Anda. Sebagai contohnya jika Anda menjual produk baju kaos, Anda mungkin bisa menamai website Anda bajukaosgaul.com.

Membeli Hosting dan Domain

Cara membuat website jualan online berikutnya adalah membeli hosting dan domain. Anda bisa membeli jasa web hosting, namun kekurangannya adalah Anda harus menyiapkan website Anda dari nol, mulai dari mengatur tema website, memasang plugin dan lain sebagainya.

Untuk memudahkan Anda, terdapat layanan Social Commerce Platform yang bisa Anda gunakan. Salah satunya adalah AVANA. Di AVANA, Anda bisa mendapatkan website toko online profesional yang telah terhubung ke media sosial seperti Whatsapp, Instagram Shopping, dan Facebook Shop. Dengan begitu, Anda bisa dengan mudah berjualan lewat website toko online maupun media sosial.

Selain itu, tersedia juga berbagai fitur canggih yang bisa Anda manfaatkan mulai dari manajemen produk & pesanan, SEO, fitur buat kode kupon, integrasi chat, manajemen reseller dan masih banyak lagi.

Lengkapi Toko Online Anda

Langkah terakhir adalah dengan melengkapi toko online Anda mulai dari memasukan logo toko, menulis deskripsi toko online, mengunggah produk Anda beserta deskripsi dan foto yang menarik. Selanjutnya, toko online Anda akan memiliki tampilan seperti ini ketika dikunjungi oleh pelanggan. https://www.amityindonesia.com/ atau https://www.ahhaofficialstore.com/ 

Promosikan Produk Anda

Setelah Anda membuat toko online Anda, sekarang waktunya untuk mempromosikan toko dan produk Anda kepada orang-orang. Cara paling mudah adalah dengan meletakan link toko online Anda di berbagai channel media sosial Anda. Cara lain adalah dengan menggunakan jasa digital marketing seperti Google Ads atau Facebook Marketing.

Itu dia beberapa cara membuat website jualan secara mudah. Untuk Anda yang ingin memiliki website toko online profesional sendiri secara gratis, Anda bisa mencoba paket limited plan AVANA.

  1. Masuk ke link ini
  2. Sign-in dengan akun Google atau Facebook Anda.
avana
avana

3. Setelah terdaftar, akan ada tampilan untuk membuat toko Anda di AVANA.

4. Lengkapi informasi-informasi yang dibutuhkan. Klik Buat Toko.

5. Selamat! Toko online Anda sudah bisa digunakan.