Distributor mug Jogja sepertinya memang mudah untuk ditemukan. Jika Anda mencarinya di internet, Anda akan menemukan beberapa referensi pilihan dengan berbagai jenis layanan yang ditawarkan.
Seperti yang kita ketahui, peluang bisnis mug cukup menjadi sebuah peluang usaha yang menjanjikan. Bentuk dari sebuah mug pun tidak hanya begitu-begitu saja. Semakin beragam dan semakin unik. Misalnya, bentuk mug couple, mug miring, mug magic, ataupun mug gagang love.
Karena bentuknya yang semakin beragam dan bentuknya yang semakin unik, nilai guna mug tidak lagi hanya sebagai tempat minum saja. Akan tetapi, bisa juga digunakan sebagai media promosi, tempat alat tulis hingga hiasan meja.
Menjadi agen mug tidak mudah, sekiranya Anda harus mengetahui dan paham betul hal-hal yang berkaitan dengan mug. Ditambah lagi, distributor mug khususnya di daerah Jogja sangat banyak.
Para distributor ini menawarkan berbagai jenis layanan dan harga yang berbeda. Mereka saling bersaing untuk mendapatkan agen-agen baru.
Agar anda menjadi agen mug yang cerdas dan mendapatkan distributor mug yang tidak hanya murah namun juga berkualitas, Anda harus benar-benar paham tentang mug.
Dari perbedaaan setiap jenis mug, memilih mug yang berkualitas dan cara merawat mug sebelum mug tersebut jatuh ketangan konsumen (end user).
Untuk itu kami akan mengulas artikel mengenai cara memilih distributor mug jogja berkualitas dengan memberikan informasi kepada Anda tentang bagaimana membedakan antara mug coating dan non coating, cara memilih mug, hingga cara merawat mug.
Jika Anda mengetahui hal-hal tersebut, untuk selanjutnya Anda dapat menentukan sendiri manakah distributor mug yang benar-benar berkualitas di Jogja.
Cara Memilih Distributor Mug :
Perbedaan Mug Coating dan Non Coating
Jenis mug memang sangat banyak. Namun, jenis mug yang paling umum adalah mug coating dan non coating. Anda harus mengetahui perbedaan kedua jenis mug ini, agar Anda tidak salah dalam memilih distributor mug.
Mug Coating
Mug coating adalah mug yang telah dilapisi oleh cairan coating. Cairan coating itu sendiri berfungsi untuk memberikan lapisan pada badan mug, sehingga pada badan mug dapat direkatkan gambar atau desain.
Lapisan coating ada bermacam-macam, kualitas coating yang bagus akan mempengaruhi kualitas gambar yang akan dicetak di badan mug.
Proses coating itu sendiri terbilang cukup mudah. Pertama, mug dicelup dengan lapisan coating, selanjutnya diamkan sebentar selama 5 menit. Jika dirasa sudah cukup kering, proses selanjutnya adalah dipanggang atau dioven.
Proses pangang atau oven ini bertujuan agar lapisan coating dengan mug lebih menyatu, sehingga transfer gambar yang nanti akan dilakukan bagus.
Mug yang sudah mengalami proses coating, akan menghasilkan mg yan lebih glossy atau mengkilap dan tanpa lecet, dibandingkan dengan mug yan tidak mengalami proses coating.
Mug yang dicoating dengan kualitas terbaik akan merekatkan gambar desain secara maksimal, gambar desain yang merekat disecara maksimal ini dapat Anda buktikan dengan menggosokan benda lain ke badan mug yang telah dilapisi gambar.
Jika setelah digosok menggunakan benda lain, misalnya gunting namun gambar tidak tergores sama sekali maka dapat disimpulkan mug tersebut menggunakan lapisan coating yang terbaik.
Mug Non Coating
Mug non coating merupakan mug biasa tanpa cairan pelapis tambahan. Ciri-ciri yang dapat Anda lihat dari mug non coating adalah badan mug tidak mengkilap.
Sebenarnya, mug non coating pun bisa didesain gambar di badan mugnya, seperti mug coating. Hanya saja hasil cetakan yang dihasilkan tidak menempel dengan sempurna di badan mug.
Gambar akan mudah terkelupas dan tidak terlalu mengkilap. Beda jauh jika dibandingan dengan mug coating.
Cara untuk merekatkan gambar di badan mug non coating cukup mudah. Pertama, desain gambar yang hendak dicetak di badan mug.
Kemudian, print gambar tersebut menggunakan transfer paper khusus di mesin laser warna. Setelah itu, rekatkan gambar yang sudah di print tersebut ke badan mangkok menggunakan mesin khusus.
Selektif Memilih Mug
Pilihlah Mug Superwhite
Pilihlah mug dengan warna superwhite. Mug yang memiliki warna superwhite nampak lebih putih dan bersih. Mug dengan warna ini dapat menimbulkan kesan tampak baru saat dipandang. Mug dengan warna dasar putih, mengindikasikan bahwa mug tersebut memiliki kualitas yang bagus dan terbaik.
Jika Anda seorang agen yang tidak ingin mengecewakan pelanggan, maka pastikan mug yang Anda pilih merupakan mug yang bersih, tampak baru, dan berkualitas.
Pilih Mug Coating
Kita sebelumnya telah membahas perbedaan mendasar dari mug coating dan mug non coating. Mug coating sudah dilapisi coating dipermukaan badan mug.
Kualitas yang dihasilkan oleh mug coating juga lebih bagus jika dibandingkan dengan mug non coating. Karena mug coating memberi kesan lebih mengkilap dan tidak mudah lecet.
Nah, jenis mug coating ini sangat cocok untuk Anda yang hendak memiliki rencana mencetak gambar atau mentrasnfer gambar di badan mug. Karena gambar yang tercetak di mug coating tidak akan mudah terkelupas dan melekat dengan lebih kuat.
Akan tercipta kesan eksklusif dan mewah, karena mug coating tampak bersih dan tidak keruh.
Berlabel SNI
Mug merupakan alat yang fungsi utamanya sebagai tempat minum. Nah, karena fungsi utama mug sebagai tempat konsumsi maka pastikan mug yang Anda pilih dibuat dengan bahan-bahan berkualitas yang aman.
Pilihlah mug berlabel SNI, karena mug yang memiliki label SNI dijamin terbuat dari bahan-bahan yang berkualitas dan aman.
Mug sebenarnya dibuat untuk wadah kopi, teh atau susu. Seperti yang kita tahu, bahwa ketiga jenis minuman itu biasanya lebih sering disajikan dalam keadaan panas.
Maka dari itu, mug terbuat dari keramik atau porselen karena kedua bahan dasar ini tidak menyerap panas. Pastikan Anda memilih mug dengan bahan dasar keramik atau porselen.
Mug tidak hanya berbahan keramik atau porselen, ada juga mug yang berbahan dasar logam atau stainless steel. Namun mug jenis ini biasanya menyerap panas. Jadi apabila Anda minum kopi panas menggunakan mug berbahan logam atau stainless steel harus lebih hati-hati.
Sediamug.com ?
Distributor Resmi Mug Jogja
Sediamug.com merupakan distributor resmi mug Jogja yang berkualitas. Memberikan pelayanan terbaik dengan mengutamakan kualitas barang. Mug dicetak menggunakan bahan-bahan terbaik dan berkualitas.
Teknologi yang Canggih
Sediamug.com menggunakan mesin cetak dengan teknologi yang canggih. Selain canggih tentu menghasilkan kualitas produk yang tidak diragukan.
Karena menggunakan mesin cetak dengan teknologi yang canggih, Sedia Mug yang merupakan distributor resmi mug jogja yang berkualitas ini mampu melayani pesanan dalam partai besar dan dikerjakan dalam waktu yang cepat.
Pekerja yang Berpengalaman
Sedia Mug memiliki para pekerja profesional yang berpengalaman dibidangnya. Mereka adalah tenaga kerja terpilih dan benar-benar ahli dalam hal pengoperasian alat produksi, sehingga mampu menghasilkan produk mug yang berkualitas dan bagus.
Harga Termurah
Sebagai distributor resmi mug Jogja berkualitas Sedia Mug menawarkan produk dengan harga yang murah. Anda sebagai partner bisnis kami tentu akan mendapatkan keuntungan yang cukup banyak. Kami siap melayani pesanan dari usaha kecil hingga perusahaan dengan minimal order 1 dus.
Proses Pengerjaan Cepat
Kami memiliki para pekerja yang profesional dan ahli dibidangnya, ditambah kami memiliki mesin cetak dengan teknologi yang canggih, maka tidak heran kami hanya membutuhkan proses yang cukup singkat untuk menyelesaikan pesanan dalam jumlah besar sekalipun.
Proses Pengiriman Aman
Anda khawatir, jika sudah order dalam jumlah besar tapi tidak ada kendaraan untuk mengambilnya?
Sediamug.com akan mengirimkan mug pesanan Anda ke alamat yang sudah Anda berikan. Barang yang akan dikirim tersebut akan kami packing dengan aman, menggunakan kardus yang sangat tebal.
Selain itu, tim juga akan mengirimkan barang yang dipesan kepada alamat yang dituju secara tepat dan dalam waktu yang cepat sesuai dengan kebutuhan yang diminta oleh customer. Dengan demikian, customer hanya tinggal duduk manis menunggu pesanan datang.
Demikian artikel mengenai cara memilih distributor mug jogja berkualitas. Semoga Anda dapat menemukan distributor yang cocok dan sesuai dengan harapan Anda.